TPA Raudhatussibyan Desa Sungai Rangas Ulu Khatamkan 39 Santri

Martapura Barat, InfoPublik - Sebanyak 39 peserta Taman Pendidikan Alquran (TPQ) Raudhatussibyan Desa Sungai Rangas Ulu mengikuti khataman Al-Qur'an ke-29 di Langgar Darussholihin, Rabu (22/6/2022).


ang dihadiri oleh Camat Martapura Barat, Kapolsek Martapura Barat, Kepala KUA Martapura Barat, Ketua Forum Komunikasi Al-Quran Kabupaten Banjar, Pambakal dan Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat dan Alim Ulama, ustaz-ustazah dan wali murid.


Dalam acara Khataman Al-Qur'an tersebut peserta secara bergantian membaca surah-surah pendek mulai surah Ad-Duha sampai dengan Surah An-Nas dan dilanjutkan pembacaan doa oleh Guru M. Yusri selaku pembina TPQ Raudhatussibyan.  


Pada kesempatan tersebut, selaku pembina TPQ Raudhatussibyan Desa Sungai Rangas Ulu Guru M. Yusri menyampaikan bahwa TPQ tersebut sudah berdiri sejak tahun 1993 dan sampai 2022 sudah 29 tahun dan jumlah 756 orang yang belajar dan ikut khataman alquran.


Camat Martapura Barat H. Ahmad Rabani menyampaikan permohonan maaf dan titipan salam kepada seluruh undangan yang hadir dari Bupati Banjar dan Wakil Bupati Banjar yang tidak bisa menghadiri karena ada tugas yang tidak bisa ditinggalkan.


"Selain itu mengharapkan adanya kerja sama antara Pemerintah Desa, para ustaz/ustazah serta orang tuanya dalam kelangsungan lembaga pendidikan tersebut.  Untuk anak-anak yang hari ini melaksanakan khataman alquran tetap terus mempelajari dan membaca alquran di rumah masing-masing,"ucap dia.


Acara dilanjutkan dengan pembagian piagam dan hadiah bagi peserta khataman terbaik sebanyak 9 orang. (IP Kab. Banjar/Brigade Martapura Barat)


Komentar