Monitoring dan Evaluasi Dana Desa di Paramasan Bawah

PARAMASAN, InfoPublik - Kecamatan Paramasan melalui Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi dana desa dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kualitas kerja dalam hal pelaporan keuangan penggunaan Dana Desa, di aula Kantor Desa Paramasan Bawah, Kamis (29/8/2024).

Hadir dalam acara tersebut camat Paramasan Muhammad Farid, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Disransyah, Kasi Pemerintahan Fahriadi dan Pambakal Desa Paramasan Bawah beserta jajarannya.

Camat Paramasan Muhammad Farid menyampaikan Monitoring dan Evaluasi Pengunaan Dana Desa ini merupakan bagian Tupoksi dari Kasi Pemberdayaan Masyarakat di Kecamatan Paramasan.

"di antaranya adalah melakukan pengawasan dan pembinaan tentang tata cara pelaporan penggunaan Dana Desa dan sekaligus juga mengevaluasi pelaporan keuangan yang sudah terealisasi," paparnya.

Disransyah Kasi Pemberdayaan Masyarakat menyampaikan hari ini kami juga akan melakukan cek fisik pengerjaan pemasangan pipa saluran air bersih sepanjang kurang lebih 1.000 meter yang dibiayai oleh dana Desa dan dikerjakan secara swadaya oleh warga setempat yaitu di Dusun Munggu lahung Desa Paramasan Bawah. (Brigade Paramasan Disransyah).


Komentar