http://ijb.whioce.com/ https://jhdkz.org/ https://infopublik.banjarkab.go.id/ https://udayanartstudio.com/ slot gacor

DPRKPLH Bersama Desa Penyambaran Melaksanakan Program UTREES

Martapura, InfoPublik - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Banjar berkolaborasi dengan United Tractors (UT) Group dalam penanaman 3.224 pohon di Desa Penyambaran, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan. Senin (24/10/2022).

Penanaman pohon ini sebagai bagian dari aksi lanjutan dari program UTREES dan wujud komitmen Perseroan dalam menjalankan praktik bisnis yang berkelanjutan dalam mendukung program pemerintah untuk mewujudkan  Emissions Reduction.

Camat Karang Intan Muhammad Ilmi  mengatakan penghargaan yang diberikan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan bukanlah menjadi tujuan utama, melainkan untuk memotivasi kita untuk terus berkarya dalam pengelolaan lingkungan.

Kegiatan penanaman ini termasuk dalam program CSR Lingkungan UT bernama UTREES yang bertujuan untuk menekan dampak perubahan iklim serta meningkatkan nilai indeks kualitas lahan melalui pelestarian dan peningkatan kualitas lingkungan hidup di sekitar wilayah operasi Perseroan. 

Penanaman lebih dari 3.000 pohon ini merupakan bagian dari target penanaman 50.000 pohon dalam rangka menyambut HUT UT yang ke-50 tahun.

Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup Hj. Nur Aina mengatakan dalam sambutannya bahwa kegiatan ini merupakan penunjang pengelolaan lingkungan hidup kabupaten banjar yang nilai indeks kualitas lingkungan hidup kabupaten banjar masih dibawah 1 persen.

Kegiatan penanaman pohon ini berlangsung di Desa Penyambaran yang termasuk dalam daftar Desa Proklim, program desa berlingkup nasional yang dikelola oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dalam rangka meningkatkan keterlibatan masyarakat untuk mencegah terjadinya perubahan iklim dan penurunan emisi gas rumah kaca. 

Dalam program ini, UT menggunakan jenis bibit yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan mempunyai daya serap tinggi terhadap unsur karbon, di antaranya bibit rambutan, durian, nangka, sirsak, sawokecik, alpukat, lengkeng, jambu kristal, manggis, duku, mangga, petai dan kenanga.

Dalam mendukung program Desa Proklim, UT Group terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi bagi kesejahteraan dan keberlanjutan masyarakat Indonesia di seluruh wilayah operasinya melalui inisiatif keberlanjutkan dan implementasi aspek Enviromental, Social and, Governance (ESG). (IP Kab. Banjar/Brigade DPRKPLH/Muhib)


Komentar