Pasca Pilkada, Camat Gambut Ajak Warga Jaga Persatuan dan Kesatuan

GAMBUT, InfoPublik - Pemerintah Kecamatan Gambut gelar Apel pagi awal bulan diinspekturi Camat Gambut Ahmad Fauzan di Halaman Kantornya, Senin (2/12/2024)

Ahmad Fauzan sampaikan ucapan syukur telah selesai tahapan Pilkada di tingkat Kecamatan dan telah serah terima hasil rekapitulasi dan  logistik Pilkada oleh PPK Kecamatan Gambut kepada KPU Kabupaten Banjar.

"Terima kasih serta apresiasi kepada semua pihak yang berpartisipasi dan ikut serta mensukseskan Pilkada di Kecamatan Gambut ini," ucap Fauzan.

Tak lupa Fauzan mengajak, setelah Pilkada ini mari kita beraktifitas dan jangan menunjukan perbedaan, siapa yang terpilih itulah pemimpin kita selama lima tahun mendatang.

Hadir dalam Apel Senin pagi Sekcam, Para Kasi/ Kasubbag Kecamatan Gambut, Lurah, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, TKSK, Tagana, PPK, Panwas Kecamatan, Damkar, Pambakal dan perangkat desa. (IP. Kab. Banjar/ Brigade Gambut/ Hairudin).


Komentar