http://ijb.whioce.com/ https://jhdkz.org/ https://infopublik.banjarkab.go.id/ https://udayanartstudio.com/ slot gacor

Ratusan Rombongan Kafilah Karang Intan Meriahkan Pembukaan MTQ di Sungai Tabuk

MARTAPURA, InfoPublik - Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Nasional XLVII Tingkat Kabupaten Banjar Tahun 2024 yang dilaksanakan di Kecamatan Sungai Tabuk diikuti oleh seluruh Kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Banjar, Rabi (24/7/2024)

Tak ketinggalan Kafilah Karang Intan juga ikut meramaikan dengan melepas sebanyak 275 orang peserta mengikuti pawai ta'ruf yang terdiri dari official /pelatih sebanyak 55 orang serta partisipan perangkat Kecamatan, Perangkat Desa , PKM 1 dan PKM 2, LPTQ Kecamatan, Kemenag Kecamatan, Polsek Karang Intan serta kader PKK se Kecamatan Karang Intan. 

MTQ ke 47 Tahun ini dibuka langsung oleh Bupati Banjar H. Saidi Mansur dan dihadiri seluruh pimpinan SKPD se Kabupaten Banjar, unsur Muspida dan 20 Kecamatan dengan total jumlah peserta diperkirakan sebanyak 6000 orang. 

Bupati berharap pelaksanaan MTQ kali ini tidak hanya menjadi ajang perlombaan saja, tetapi sebagai upaya membangun kecintaan umat Islam terhadap Alquran, senang membaca dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

Dalam kegiatan MTQ  kali ini kafilah Kecamatan Karang Intan mengikuti semua cabang lomba yang mana dipimpin langsung oleh Camat H. Pusaro Riyanto.

Camat mengungkapkan selain sebagai peserta lomba untuk menjaring qori dan qoriah untuk MTQ Tingkat Provinsi, ajang MTQ juga bertujuan untuk meningkatkan silaturrahim, kerukunan ummat beragama menuju masyarakat yang unggul dan religius, selaras dengan Visi Misi Bupati Banjar yaitu Maju Mandiri dan Agamis. 


Komentar