Bappedalitbang Gelar Rakor Usulan Perubahan Renja 2024

MARTAPURA, InfoPublik – Bappedalitbang Kabupaten Banjar melalui Sub Bidang Pemerintahan Kecamatan pada Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia melaksanakan rapat koordinasi terkait usulan Perubahan Renja Tahun 2024 SKPD Mitra.

Kegiatan Rakor dipimpin Kasubbid Pemerintahan Kecamatan, Nuriyami, dilaksanakan secara bergantian pada Kamis dan Jum’at tanggal 4 dan 5 Juli 2024, di aula Bappedalitbang Banjar.

Acara dihadiri Kasubbag Perencanaan dan Aset seluruh Kecamatan se Kabupaten Banjar beserta staf/operator di masing-masing kecamatan.

Kasubbid Pemerintahan Kecamatan, Nuriyami, menyampaikan bahwa kegiatan rapat ini sebagai tindak lanjut terhadap Surat Sekretaris Banjar perihal Penyusunan RKPD Perubahan Kabupaten Banjar Tahun 2024.

Dalam kesempatan tersebut disampaikan mengenai tahapan Perubahan Rencana Kerja (Renja) SKPD Tahun 2024 dan jadwal dan tahapan input perubahan pada SIPD RI dimana untuk saat ini perubahan yang akan diakomodir diantaranya perubahan pagu antar jenis belanja dalam 1 (satu) sub kegiatan tanpa merubah total pagu sub kegiatan, perubahan pagu antar sub kegiatan namun tidak merubah total pagu SKPD, serta melakukan sinkronisasi data usulan SKPD dengan hasil rekapitulasi yang telah disusun oleh Subbid Pemerintahan Kecamatan dan rekapitulasi yang disusun oleh Subbid Perencanaan Daerah Bappedalitbang berdasarkan surat usulan SKPD.

Rapat koordinasi ini diakhiri dengan kesepakatan pada tahapan saat ini proses perubahan yang bisa diakomodir adalah perubahan belanja dalam 1 (satu) sub Belanja tanpa merubah pagu Sub kegiatan itu sendiri dan perubahan pagu antar sub kegiatan (perpindahan pagu antar sub kegiatan) tanpa merubah total pagu SKPD.

“Selanjutnya akan dijadwalkan Kembali rapat asistensi/pendampingan dan monitoring dalam mengawal proses Perubahan RKPD Kabupaten Banjar Tahun 2024," terang Nuriyami.

Nuriyami juga mengungkapkan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan di Kabupaten Banjar melalui proses koordinasi dan partisipasi yang inklusif.(ione/Bappedalitbang)


Komentar