Tingkatkan Keahlian, Disnakertrans Gelar Pelatihan Tata Rias di Desa Batu Balian
MARTAPURA, InfoPublik - Seseorang yang mempunyai keterampilan tata rias akan mendapatkan banyak manfaat, yaitu tidak akan mengeluarkan biaya untuk menyewa jasa karena dapat merias wajah sendiri dan dapat memberikan jasa untuk kegiatan acara-acara di masyarakat.
Hal tersebut dikatakan Kabid Pelatihan Kerja, Produktivitas Tenaga Kerja, dan Transmigrasi Hj Eni Hairany saat membuka Pelatihan Tata Rias di Desa Batu Balian, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Banjar, Selasa (2/7/2024).
Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Banjar bekerjasama dengan LPK Rio Sari dilaksanakan selama 5 hari dari 2 - 8 Juli 2024 diikuti 16 peserta.
"Maksud dari kegiatan ini meningkatkan keahlian untuk masyarakat dan mengurangi angka pengangguran serta dapat menciptakan lapangan pekerjaan sehingga dapat menggerakkan roda perekonomian daerah," ujar Eni.
Disebutkan Eni dengan mengetahui teknik merias secara tepat akan membuat penampilan lebih menarik dan rapi, sehingga dapat memudahkan untuk bersosialisasi karena akan berpengaruh positif terhadap orang lain, penampilan yang baik akan memperoleh perlakuan yang baik pula.
Lanjut Eni para peserta mendapat pelatihan berbasis kompetensi sehingga mereka mendapat keahlian produktif dan berdaya saing.
"Mudah-mudahan para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh dengan membuka jasa tata rias sehingga dapat membuka lapangan kerja di lingkungan masyarakat sekitarnya yang juga menjadi visi misi Bupati Banjar terciptanya 15.000 tenaga kerja baru," pungkasnya.