Optimalkan Pelayanan PJU, DPRKPLH Banjar Tambah Unit Skylift

MARTAPURA, InfoPublik - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Banjar menggelar tasyakuran sekaligus Tapung Tawar Unit baru Skylift, di halaman kantor DPRKPLH, Martapura, Selasa (11/6/2024)

Kepala DPRKPLH Banjar Akhmad Bayhaqie
secara langsung melakukan proses tapung tawar terhadap unit skylift tersebut setelah dilaksanakan do'a bersama yang dilaksanakan di ruangan tengah kantor dengan para staf dan beberapa pejabat eselon III dan IV.

Kepala Bidang Ali Ilyas mengatakan dalam rangka optimalisasi pelayanan terhadap masyarakat di Kabupaten Banjar, khususnya untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) dan Penerangan Jalan Lingkungan (PJL).

"Melalui anggaran APBD DPRKPLH Kabupaten Banjar Tahun Anggaran 2024 menambah unit armada berupa skylift dengan tangga hidrolik setinggi 16 meter dan kapasitas 3 orang atau setara 200 kg," jelas Ali Ilyas

Ditambahkannya Armada ini sebagai sarana untuk meningkatkan pelayanan terhadap laporan kerusakan PJU atau PJL di seluruh wilayah kabupaten Banjar yang terdiri dari 277 desa dan 13 kelurahan dimana dengan layanan wilayah terjauh adalah kecamatan peramasan.

Kepala Dinas PRKPLH Banjar Akhmad Bayhaqie berharap semoga dengan adanya penambahan armada Skylift ini dapat mengcover kegiatan Penerangan Jalan Umum dari berbagai keluhan warga terhadap kerusakan atau gangguan PJU/PJL kedepannya. (IP Kab. Banjar/Brigade DPRKPLH/Muhib/P2KLH)


Komentar