DPKP Banjar Amankan Cobra dan Phyton di Dua Lokasi
Martapura, InfoPublik - Petugas Damkar Banjar berhasil menangkap ular cobra naja saputatrix berukuran ± 1,3meter, di Jalan Sekumpul Ujung Komplek Ridila 7 Martapura, Selasa (5/3/2024).
Pemilik rumah M Jazuli mengatakan saat itu saya ke dapur mau ambil piring untuk makan, namun saat mengambil piring ada melihat ular di rak paling bawah.
"Saat saya melihat ular tersebut langsung saja melapor ke Petugas Damkar," tutur Jazuli
Kasi Pemadaman, Penyelamatan dan Evakuasi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Banjar Ikhwan Fahri mengatakan, info masuk sekitar pukul 11:30 Wita.
Dikatakannya, Tim Damkar Banjar langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan penangkapan. Berbekal alat dan kemampuan penyelamatan hewan.
"Kami berhasil menangkap ular cobra jenis naja saputatrix, selesai penanganan 12.15 wita," tutur dia.
Ditambahkannya, bertepatan saat itu juga tim mengamankan phyton/sanca batik berukuran ± 3,5 meter, di Jalan Jalan Kenanga RT.01 Indrasari, di rumah Nasir.
"Saat itu ular berada di toilet, beruntung tim segera cepat penanganan, dengan ukuran ular cukup besar tim dapat menguasai ular Phyton tersebut,"
Setelah ular berhasil diamankan dan dilepaskan liarkan jauh dari permukiman, tambahnya, petugas memberikan edukasi kepada warga di lokasi agar terhindar dari bahaya ular. (IP.Kab.Banjar/BRIGADE/DPKP/REGU1/SAY17)