Peringati HPSN 2024, DPRKPLH Banjar Bangun TPS di Desa Pingaran Ilir

Martapura, InfoPublik - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Banjar menggelar Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2024 di Desa Pingaran Ilir Kecamatan Astambul, Jum'at (23/2/2024).

Kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional Tahun 2024 yang dilaksanakan hari ini didasari  Surat Edaran Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2024 Tentang Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2024

Bupati Banjar H Saidi Mansyur menyampaikan Penyelenggaraan HPSN 2024 dengan tema “Atasi Sampah Plastik Dengan Cara Produktif” berfokus pada kegiatan yang dilaksanakan selama bulan Februari 2024 dan diselenggarakan di tingkat Nasional dan daerah.



"Pemerintah daerah, dunia usaha dan berbagai elemen masyarakat yang berfokus kepada upaya-upaya untuk mencegah dan mengatasi sampah plastik dengan cara yang produktif menuju pencapaian kesepakatan global dalam International Legally Binding Instrument on Plastic Pollution (ILBI) pada tahun 2024," jelas Bupati Banjar

Ahmad Baihaqie Kepala DPRKPLH juga menekankan HPSN bentuk meningkatkan peran aktif seluruh pemangku kepentingan tingkat nasional dan daerah dalam mengatasi polusi plastik.

"Memperkuat partisipasi dan kesadaran publik dalam upaya pengelolaan sampah dari sumber untuk mengurangi sampah yang diolah di Tempat Pemrosesan Akhir melalui gerakan memilah dan mengolah sampah di sumber, membangun rantai nilai pengelolaan sampah di seluruh sektor," ucapnya.



Dalam kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional 2024 ini juga dilaksanakan kegiatan peletakan batu pertama pembuatan Tempat Pembuangan Sementara (TPS) di desa Pingaran Ilir oleh Bupati Banjar serta serah terima bibit pohon yg diserahkan  langsung oleh Ahmad Baihaqie Kadis PRKPLH kepada Bupati dan dirangkai dengan kegiatan penanaman Pohon buah secara Simbolis oleh Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tyas bersama anggota Tim PKK di kebun PKK Desa Pingaran Ilir Kecamatan Astambul

Adapun pohon yang ditanam ada 2 macam pohon yakni pohon peneduh dan pohon buah yang terdiri dari pohon Tanjung, Pohon Mangga, Pohon Lengkeng, Pohon Manggis, Pohon Rambutan dan Pohon Alpukat. Penanaman pohon ini merupakan aksi Mitigasi dari Perubahan Iklim untuk meningkatkan pencapaian Sustainable Development Programs ( SDG's) atau yang bisa kita artikan sebagai tujuan pembangunan berkelanjutan.



Sementara itu di bagian belakang juga tampak sekitar 10 orang mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah yang turut dalam kegiatan HPSN 2024 melalui aksinya pemilahan sampah plastik, sebagai bagian dari Kuliah Kerja Nyata mereka untuk Desa Pingaran Ilir. (IP Kab. Banjar/Brigade DPRKPLH/Muhib/P2KL)


Komentar