Lapas Narkotika Karang Intan Sambut Kunker Inspektur Wilayah III

Martapura, InfoPublik - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, sambut kunjungan Inspektur Wilayah (Irwil) III Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI, Iwan Santoso, Kamis (16/11/2023)

Rombongan yang disambut oleh Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo tersebut diajak melihat lebih dekat pembinaan kemandirian perikanan warga binaan pada area Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE). Sambil mendengarkan penjelasan Kalapas, Irwil III juga berkesempatan memberikan pakan pada ikan yang berada di kolam koi dan kolam bioflok.

“ Saya mengucapkan terima kasih atas kesediaan Bapak Irwil III dalam kesempatan ini didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan dan Kepala Bagian Program dan Humas hadir di Lapas ini. Tentu kegiatan ini untuk memberikan arahan dan berbagai hal penting lainnya, guna kelancaran pelaksanaan tugas yang dilaksanakan Lapas Narkotika Karang Intan,” ujar Kalapas.


Sementara Iwan Santoso kepada jajaran Lapas dalam arahannya menjelaskan core value Kemenkumham PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif) dan BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan Akuntabel Kompeten Harmonis Loyal Adaptif Kolaboratif).

Dijelaskan, makna yang terkandung dari nilai BerAKHLAK, di mana setiap ASN Kemenkumham harus memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat dalam setiap layanan yang dilakukan. Selain itu, pelaksanaan tugas yang dijalankan setiap ASN harus mampu dipertanggung jawabkan dengan bekerja jujur, cermat, disiplin dan berintegritas.

“ Tingkatkan juga kompetensi diri untuk menyikapi tanggung jawab dan tantangan yang selalu berubah-ubah. Hargai setiap orang apapun latar belakangnya, bangun lingkungan kerja yang kondusif, bangun kolaborasi dengan berbagai pihak, bekerjasama untuk menghasilkan nilai tambah dalam pelaksanaan tugas yang diemban,” sambungnya.

Dia juga mengingatkan bahwa jajaran Kemenkumham adalah keluarga, agar saling tolong menolong dalam pelaksanaan tugas. Ketika menghadapi permasalahan dalam tugas, segera melakukan komunikasi dengan atasan agar dapat segera diatasi dan tidak menjadi masalah baru yang bisa mencoreng nama baik instansi.


“Terakhir pesan saya, kita semua harus bekerja sungguh sungguh dan bersedia belajar dan jaga integritas, serta yang juga tidak kalah pentingnya adalah berdoa,” tutupnya.

Hadir bersama mendampingi Irwil III, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Kalsel Sri Yuwono dan Kepala Bagian Program dan Hubungan Masyarakat Hendy Emil. Kunjungan Irwil III ditutup dengan berfoto bersama. (Media Center Banjar/Arb/Ysf/Man)


Komentar