DPMD Bekali Ratusan Aparatur Desa Bimtek Pengelolaan Aset Desa

Banjarbaru, InfoPublik - Dalam rangka menata kelola aset milik desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Banjar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Aset Desa, di Hotel Roditha Banjarbaru, Selasa (14/11/2023).

Kegiatan Bimtek yang dilaksanakan selama 3 hari tersebut dibuka Kepala DPMD Banjar H Syahrialludin didampingi Kabid Keuangan dan Aset Desa Eddy Elminsyah Jaya.



Syahrialludin menyampaikan pentingnya Aparatur Desa memahami aturan dan implementasi dalam mengelola Aset Desa

"Aset desa ini penting untuk diinventarisir  karena menyangkut kekayaan asli desa," ujar Syahrial.



Menurut Syahrial, kekayaan asli desa berupa aset desa ini bisa dimanfaatkan dalam rangka meningkatkan pendapatan asli desa, tentu saja dengan tidak melanggar regulasi yang ada.

Sementara itu, Kabid Keuangan dan Aset Desa Eddy Elminsyah Jaya menambahkan Bimtek kali ini melibatkan 148 desa dimana setiap desa mengirimkan 1 orang aparatur desanya masing-masing. Bimtek ini dibagi menjadi 3 hari dimana setiap harinya mengundang 48 desa.



"Kami berharap peserta Bimtek dapat mempelajari dan memahami bagaimana tata kelola aset desa mulai dari perencanaan, pengadaan, pemanfaatan, pemeliharaan sampai dengan penghapusan," terang Eddy.

Adapun narasumber pada bimtek ini dari DPMD Provinsi Kalsel, DPMD Kab.Banjar  dan Tenaga Ahli Aplikasi SiPADeS Donny. (Media Center Banjar/EEJ/Man)


Komentar