Sosialisasi Pembinaan Pemanfaat Alat Pasca Panen

Martapura, InfoPublik - Penanganan pasca panen untuk komoditas pertanian memegang peranan yang sangat penting. Pasca panen adalah tahap penanganan hasil pertanian segera setelah pemanenan.

Penanganan pasca panen menentukan kualitas hasil pertanian. Berbagai upaya telah dilakukan oleh pemerintah untuk mendorong penanganan pasca panen tersebut secara maksimal. Untuk komoditas tanaman pangan, ada berbagai teknik penanganan pasca panen, dan salah satunya adalah pemanfaatan alsintan pasca panen.

Dinas Pertanian Banjar melalui Bidang Sarana Tanaman Pangan dan Hortikultura, Perkebunan dan Peternakan mensosialisasikan kepada para petani di Aula Distan Banjar, Kamis (10/8/2023).

Kegiatan dihadiri Plh Kabid Sarana Tanaman Pangan dan Hortikultura, Perkebunan dan Peternakan Abdul Basyid, Kasi Pengembangan Sarana Pertanian Gusti Rahmatullah dan para petani operator Alsintan 30 orang yang nampak semangat mengikuti kegiatan ini.

Plh Kabid Sarana Tanaman Pangan dan Hortikultura, Perkebunan dan Peternakan Abdul Basyid mengatakan Kewajiban penerima hibah Alsintan pasca panen di antaranya memelihara alat pasca panen yang sudah diperoleh kelompok, memperbaiki apabila ada kerusakan, memanfaatkan secara optimal alat pasca panen, membuat catatan administrasi pinjam pakai di kelompok dan membuat laporan terkait pemanfaatan alat pasca panen kepada Dinas Pertanian Banjar.

Basyid berharap dalam sosialisasi nanti peserta mendapatkan pengetahuan terkait pemeliharaan alsintan agar berfungsi lebih baik dan bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang. (Brigade Distan Syaripuddin)


Komentar