Grup Nurul Musthofa Asal Sungai Tabuk Juarai Festival Maulid Habsyi

Martapura, InfoPublik - Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Banjar sukses menggelar Festival Maulid Habsyie pada rangkaian Banjar Manis Festival, di Alun Alun RTH Ratu Zalecha Martapura, Selasa (25/7/2023).

Festival Maulid Habsyie diinisiasi Bidang Kebudayaan yang diselenggarakan dari pukul 16.00 wita sampai dengan pukul 23.00 wita.



Antusias masyarakat menyaksikan lomba sangat terlihat penuh bagaimana mereka saling mendukung grup kesayangannya masing-masing, selain itu juga tenant-tenant UMKM ikut menjadi ramai pengunjung dengan diadakannya Festival ini.

Sementara itu, Plt. Kepala Disbudporapar Irwan Jaya menyampaikan bahwa Festival Maulid Habsyi ini adalah ajang perlombaan yang rutin diselenggarakan oleh Disbudporapar pada Bidang Kebudayaan yang merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi ke-73 Kabupaten Banjar ke dan HUT ke-78 Kemerdekaan RI. 

"Lomba ini juga diadakan untuk mengajak masyarakat selalu bersalawat kepada  Nabi Besar Muhammad SAW. Serta menyalurkan bakat-bakat para remaja khususnya grup-grup Maulid yang ada di Kabupaten Banjar," ungkap Irwan Jaya.

Untuk juri penilai pada perlombaan tersebut yaitu Muhammad Syahid dari Bidang Kebudayaan Disbudporapar, Ustadz Rusdi dari KUA Martapura, Ustadz Abdul Hadi dari Seniman Maulid. 



Adapun Juara lomba Festival Maulid Habsyi yaitu Grup Maulid Nurul Musthofa dari Kecamatan Sungai Tabuk meraih Juara I, Miftahussalam dari Astambul raih Juara II sedangkan Ihya Ulumuddin Sekumpul meriah Juara III.



Diraihnya juara pertama tersebut terlihat dari teriakan yang sangat meriah oleh penonton karena Nurul Musthofa membawakan Syair Maulid dengan suara yang sangat merdu dan aransemen pukulan rebana/terbang yang memiliki tingkat kesulitan yang tinggi dan berbeda dengan grup lainnya. (IP Kab. Banjar/Brigade Disbudporapar/Akrom)


Komentar