http://ijb.whioce.com/ https://jhdkz.org/ https://infopublik.banjarkab.go.id/ https://udayanartstudio.com/ slot gacor

Dinkes Banjar laksanakan Rapat Kinerja Program Usia Produktif

Martapura, InfoPublik - Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar Bidang P2P dari seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit tidak Menular dan Kesehatan Jiwa (P2PTM dan Keswa) mengadakan Kegiatan Rapat Kinerja Program Usia Produktif, di aula kantornya Martapura, Senin (17/7/2023).

 

Kegiatan ini dihadiri pengelola program PTM dan pengelola program usia produktif di Puskesmas. Dibuka langsung Kasi P2PTM ( Program Pengendalian Penyakit Tidak Menular ) Galuh Candra.

 

Galuh mengatakan bahwa pengelola program PTM yang ada di Puskesmas adalah sebagai ujung tombak dalam mengkoordinir  kegiatan Posbindu PTM di lapangan baik dalam kerja sama lintas sektor,lintas program dan kerjasama dengan kader-kader Posbindu.

 

Dalam agenda rapat di bahas dan berdiskusi untuk menggali permasalahan yang ada pada program usia produktif dalam meningkatkan capaian usia produktif. Karena selama ini masih rendahnya capaian usia produktif, Pada kegiatan ini, didapatkan Rencana Tindak Lanjut (RTL) yang akan dibuatkan surat sebagai feedback ke Kepala Puskesmas yang akan ditandatangani oleh kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar dengan maksud agar :

 

1.Pengelola Program PTM dan pengelola program Usia Produktif agar melaksanakan Posbindu Mobile untuk mendapatkan pasien baru di Posbindu

2.Penambahan petugas infut data

3.Pelaksanaan PANDU PTM setiap hari di jam kerja

4.Meminta data ke jaringan dan jejaring Puskesmas ( Poskesdes,Pustu, Klinik, Bidan praktek Mandiri dan Praktek Dokter)

 

(IP Kab. Banjar/Brigade Dinkes)


Komentar