Pisah Sambut dan Serah Terima Jabatan Kadishub Banjar

Martapura, InfoPublik - Seiiring dengan pergantian kepala pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar.

Dinas Perhubungan Kabupaten Banjar dalam hal ini melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) sekaligus pisah sambut Kadishub yang sebelumnya Aspihani yang sekarang menjabat Kepala Dinas Sosial P3AP2KB kepada Kadishub baru I Gusti Nyoman Yudiana, di Aula Rukun Rakat, Martapura, Rabu (3/5/2023).

Kegiatan ini dihadiri dan disaksikan langsung Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar HM Hilman dan seluruh Staf Dishub Banjar.

I Gusti Nyoman Yudian menyampaikan meminta dukungan dan kerja sama seluruh unsur Dinas Perhubungan dalam melaksanakan tugas dan fungsi dinas sesuai yang telah ditetapkan. 

" Semoga dengan amanah baru ini saya berharap akan dapat membawa kemajuan dan perkembangan Dinas Perhubungan Kabupaten Banjar," harap Nyoman.

Sementara itu, Aspihani menyampaikan bahwa setelah lebih kurang 2 tahun 4 bulan menjabat Kadishub, tentu merasakan sedih saat harus meninggalkannya. Namun, tugas tetaplah yang utama. 

"Semoga apa yang sudah dicapai oleh Dishub saat ini dapat dilanjutkan oleh Pimpinan yang baru," ungkap Aspihani.

Dengan pergantian Kadishub ini, Sekda Banjar Hilman menambahkan bahwa besar harapan Dishub dapat menjadi dinas tipe A, karena kondisi yang sekarang (tipe B) sangat tidak sesuai dengan wilayah yang luas dan jaringan jalan yang banyak. 

"Untuk itu, besar harapan meminta dilakukan pembenahan yang dimulai dari pembenahan data," pinta Hilman.

Pada kegiatan ini dilakukan Sertijab secara simbolis dan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Zianudin salah satu pelaksana Dinas Perhubungan. (IP Kab. Banjar/Brigade DISHUB)


Komentar