http://ijb.whioce.com/ https://jhdkz.org/ https://infopublik.banjarkab.go.id/ https://udayanartstudio.com/ slot gacor

Tekan Laju Inflasi Daerah, PT BBP dan PT MAS Dukung Operasi Pasar Murah Pemkab Banjar

Martapura, InfoPublik – Guna menekan laju inflasi dan menjaga stabilitas harga bahan pokok yang sudah mulai merangkak naik, apalagi menjelang bulan ramadan, Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) dan TP PKK Kabupaten Banjar menggelar pasar murah, di halaman Kantor Kecamatan Mataraman, Senin (13/2/2023) pagi.


 


Kegiatan pasar murah yang menyediakan sekitar 300 paket dari Pemkab Banjar tersebut adalah pertama kalinya yang didukung oleh perusahaan yang beroperasi di wilayah tersebut, yakni PT Banjar Bumi Persada (BBP) dan PT Mitra Agro Semesta (MAS).

 

Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas mengatakan, pasar murah digelar oleh Pemkab Banjar sesuai dengan instruksi Peraturan Menteri Keuangan (PMK) untuk antisipasi dampak inflasi pada volatile food musiman menjelang ramadan.

 


"Banjar harus membuat kemajuan utama Kabupaten melalui MANIS (Maju, Mandiri, Agamis), selain maju secara ekonomi dalam kemandirian pangan, Kabupaten Banjar juga maju secara pendidikan yang dimulai dari tingkat PAUD," ucap Nurgita.

 

Kepala DKUMPP Kabupaten Banjar I Made Gusti Suryawati berharap operasi pasar murah ini dapat membantu masyarakat ekonomi menengah ke bawah, khususnya yang berada di Kecamatan Mataraman, serta dapat menekan laju inflasi terutama menjelang ramadan.

 


Sementara itu, Public Relations PT BBP dan PT MAS Nor Qomariyah mengatakan, pasar murah menjadi kegiatan utama yang didukung oleh perusahaan berdasarkan pada pilar ke-4 dalam program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM). Sekitar 1.750 paket sembako disediakan untuk masyarakat di 8 (Delapan) desa utama, yang menjadi bagian dari lingkar operasional pertambangan baik ring 1, 2 dan 3.

 

"Tujuan kami adalah sebagai bentuk dukungan kemandirian pangan dan ekonomi, khususnya pada penekanan harga pangan dalam kategori volatile food musiman saat ramadan," tutup Nor. (MC Kab. Banjar/Zidane/Man)


Komentar