102 Timbangan di Pasar Kertak Hanyar di Tera Ulang

Martapura, InfoPublik - Pastikan kembali keakuratan timbangan setelah pemakaian kurang lebih satu tahun, Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Banjar Laksanakan Tera Ulang Alat Ukur, takar, timbang dan perlengkapannya di pasar Kertak Hanyar, Selasa (18/10/2022).

Pada kegiatan tera ulang ini petugas melakukan pengujian, pengecekan  dan tera ulang alat ukur dan timbangan para pedagang di pasar Ahad Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. 

Tera Ulang dilakukan untuk memeriksa  dan memastikan kembali keakuratan timbangan setelah pemakaian kurang lebih satu tahun. Pemeriksaan dan pengujian dilakukan terhadap 102 Alat ukur, takar, timbang dan perlengkapannya yang terdapat di pasar Kertak Hanyar.

Kepala DKUMPP Banjar I Gusti Made Suryawati menyampaikan bahwa kegiatan tera ulang di pasar kertak hanyar dilaksanakan dalam rangka  melindungi konsumen, agar pedagang tertib ukur. Mengingat dengan tera ulang ini alat ukur atau timbangan yang digunakan dalam transaksi jual beli dipastikan terjamin keakuratannya.

"DKUMPP akan terus meningkatkan pelayanan tera/ tera ulang  dan mengingatkan kepada para pedagang atau pelaku usaha di pasar untuk aktif melakukan tera ulang alat ukur dan timbangan yang digunakan agar tidak ada yang dirugikan dalam transaksi jual beli antara pembeli dan pedagang. (IP Kab. Banjar/Brigade DKUMPP)


Komentar