DPMPTSP Laksanakan Rapat Evaluasi Pemenuhan Data MCP KPK Tahun 2022
Martapura, InfoPublik – Dinas Penanaman Modal dan
Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Banjar melaksanakan rapat Hasil
Pemantauan dan Evaluasi atas capaian pelaksanaan Program Pencegahan Korupsi
Terintegrasi (Monitoring Centre for Prevention/MCP) KPK Tahun 2022
hingga Triwulan ketiga, di Ruang Rapat Mal Pelayanan Publik Barokah, Selasa (11/10/2022).
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu
Pintu termasuk dalam Area Intervensi Perizinan MCP KPK Kabupaten Banjar. Perizinan
menjadi salah satu fokus karena merupakan sektor yang terkait dengan pelayanan
publik. Melalui perbaikan sektor perizinan diharapkan masyarakat mendapatkan
pelayanan publik yang transparan dan akuntabel.
Adapun capaian skor MCP KPK DPMPTSP Tahun 2022
hingga Triwulan 3 / cut off 30 September telah mencapai 72,85%. Oleh karena
itu masih ada beberapa dokumen yang harus dilengkapi.
“Masih ada waktu hingga
bulan Desember untuk memenuhi data yang diperlukan, diharapkan komitmen kita
bersama agar mencapai hasil maksimal. Hal ini sebagai bentuk pencegahan KKN dan
transparasi kita dalam penyelenggaraan dan pengelolaan perizinan di Kabupaten
Banjar," ungkap Plt Kepala DPMPTSP Bapak Muhammad Ikhsan. (IP Kab.
Banjar/Brigade DPMPTSP).