Percepatan Vaksinasi Covid-19 Massal di Pasar Terapung Lok Baintan
Martapura, InfoPublik - Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar bersama Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Kalimantan Selatan laksanakan Percepatan Vaksinasi Massal Covid-19 di Pasar Terapung Lok Baintan Kecamatan Sungai Tabuk, Selasa (13/9/2022).
Kegiatan ini dalam rangka meningkatkan Capaian Vaksinasi di wilayah Puskesmas Sungai Tabuk 2 dan Kabupaten Banjar Secara umum mengingat capaian Vaksinasi covid-19 baru di angka 772.115 Suntikan atau 55.47% (Data KPCPEN.
Pada pelaksanaan Vaksin ini sangat luar biasa antusias warga pasar Lok Baintan dengan sensasi pelaksanaan di jukungbatau di atas perahu, sambil belanja dan bercengkrama langung dengan pedagang.
Dengan semakin banyaknya individu yang melakukan vaksin di daerah atau wilayah maka herd immunity akan tercapai, sehingga meminimalisir resiko paparan dan mutasi dari virus Covid-19.
Hadir pada kegiatan ini Camat Sungai Tabuk, Aparat Desa Lokbaintan, Kepala Puskesmas Sungai Tabuk 2, Kasi dan staff Surveilans Imunisasi dan Kasi Pencegahan Penyakit Menular. (IP Kab. Banjar/Brigade Dinkes)