Dukcapil Banjar Kembali Menjadi Finalis Lomba Inovasi Tingkat Daerah

Martapura, Infopublik – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Banjar masuk dalam 10 Besar Finalis Lomba Inovasi Tingkat Daerah Kabupaten Banjar tahun ke-2, Selasa (2/8/2022).

Kabid Pemanfaatan Data dan Inovasi Pelayanan, Hayatun Nupus memaparkan materi Inovasi tentang “Pakulih Anam” (Pian Nikah Kulihan Anam Dokumen) dihadapan tim juri yang terdiri beberapa unsur yaitu Lembaga Administrasi negara (LAN) RI, Pusat Penelitian Pengembangan dan Inovasi kementerian Dalam negeri, Bidang Kajian Kebijakan dan Inovasi Administrasi Negara, Badan Penelitian Pengembangan Daerah Prov Kalsel dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat.

“Inovasi Pakulih Anam ini memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam pengurusan dokumen, dengan hanya mendatangi satu lokasi langsung memperoleh 6 dokumen yaitu Buku Nikah, KTP Pengantin Laki-laki, KTP Pengantin Wanita, KK Pasangan Pengantin, KK orang tua pengantin Laki-laki dan KK orang tua pengantin Wanita," jelas Nupus.

Inovasi Pakulih Anam termasuk dalam finalis kategori ASN/SKPD tingkat Daerah, selain Inovasi Pakulih Anam ada 4 Inovasi yang juga menjadi finalis pada kategori ASN/SKPD yaitu Bank Daur Purna Praja, KalTrap (Kalambuai Trap), Live Suara Banjar dan Gelang Anting Manis.

“Semoga inovasi Pakulih Anam dapat dikembangkan di KUA Kecamatan lainnya agar manfaatnya dapat dirasakan oleh banyak orang," harap dia. (IP Kab. Banjar/Brigade Disdukcapil)


Komentar