Peletakan Batu Pertama Pembangunan Labkesda Kabupaten Banjar

Martapura, InfoPublik - Diawali dengan lantunan Shalawat, peletakan batu pertama oleh Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al-Habsyie menandai pembangunan Gedung UPT Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kabupaten Banjar.


Bertempat di Komplek pangeran Antasari Martapura Kabupaten Banjar, Rabu (6/7/2022) Labkesda diharap dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat Kabupaten Banjar.


Dalam PP No. 47 Tahun 2016 tentang Fasilitas Pelayanan Kesehatan Pasal 16 Ayat (1) : “Pemerintah Daerah bertanggung jawab menyediakan laboratorium kesehatan sesuai kebutuhan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan”.


Wabub Banjar Habib Idrus mengapresiasi dengan baik tanda syukur yang luar biasa, sehingga laboratorium ini bisa berguna untuk kemaslahatan umat dan Masyarakat Kabupaten Banjar.


Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar Yasna Khairina menjelaskan untuk itu Pemkab Banjar melalui Dinkes bersinergis dengan Kementerian Kesehatan RI untuk usulan renovasi tersebut.


"Alhamdulillah berkat kerja sama yang baik menuai hasil yang memuaskan dengan di bantunya Dana Alokasi Khusus (DAK) dalam Renovasi ini,"ucap Yasna.


Yasna juga menambahkan bahwa sangat bersyukur Renovasi ini bisa terlaksana dengan baik sehingga pelayanan-pelayanan Kesehatan yang berkaitan dengan Laboratorium bisa lebih meningkat dengan adanya suasana yang baru dengan bangunan yang baru.


Pada kegiatan ini hadir Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Forkopimda, Ketua Forum Puskesmas se-Kabupaten Banjar dan tamu lainnya. (IP Kab. Banjar/Brigade Dinkes)


Komentar