Rakor Pembakal se-Kecamatan Aluh Aluh

Aluh-Aluh, InfoPublik - Kecamatan Aluh-Aluh Kabupaten Banjar menggelar Rapat Koordinasi Pambakal Se-Kecamatan Aluh-Aluh di Aula Kantor Desa Kuin Kecil Kecamatan Aluh-Aluh, Selasa (21/6/2022).


Rapat Koordinasi Kecamatan adalah mekanisme untuk mengintegrasikan serta mengkolaborasikan sumber daya dan fungsi dari para pemangku kepentingan di Kecamatan.


Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan penyediaan pelayanan dasar dan membentuk satu tujuan dan misi agar dapat berjalan beriringan untuk mencapai tujuan, juga sebagai wadah penghubung aspirasi.


Dalam kegiatan tersebut juga membahas tentang rencana keluar daerah, Laporan APBDes semester I dan realisasi serta pajaknya, rembuk stunting, pembinaan kegiatan Desa oleh pihak Kecamatan.


Camat Aluh-Aluh Aditya Yudi Dharma menambahkan pemberian penghargaan kepada kafilah yang mewakili Kecamatan Aluh-Aluh yang mendapat prestasi yang diadakan di Kecamatan Mataraman. 


Administrasi Keuangan Desa harus dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang ada di Desa dan koordinasikan dengan pendamping.


Selain Pambakal, hadir juga Pendamping Kecamatan dan Kasi dari Kecamatan Aluh-Aluh. (IP Kab. Banjar/Brigade Kecamatan Aluh-Aluh).


Komentar