Pemuda Tani Gambut ikuti Program "Batumbang Tani" Pelatihan Budidaya Jamur Tiram
Gambut, InfoPublik - Guna memberdayakan anak muda di Kabupaten Banjar agar lebih produktif, khususnya di Kecamatan Gambut.
Dinas Pertanian Kabupaten Banjar melaksanakan Pelatihan Pelatihan Budidaya Jamur Tiram lewat program Batumbang Tani, Balai Penyuluhan Pertanian BPP Kecamatan Gambut, Senin (30/5/2022).
Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini diikuti 25 peserta pemuda tani Kecamatan Gambut yang berusia 17 sampai dengan 45 tahun.
Sekretaris Camat H. Zakaria mengharapkan "Setelah pelatihan ini ada yang benar-benar melaksanakan dan memanfaatkan kesempatan yang ada untuk membudidaya jamur tiram ini,"pinta Zakaria.
Kordinator BPP Kecamatan Gambut Hj Wahidah mengungkapkan banyak anak muda yang berminat untuk menjadi petani dan berubahnya pola pikir orang terhadap petani karena petani itu keren.
Disampaikan Penyuluh Pertanian Lapangan selaku Narasumber Mirwana Hadi tahapan budidaya jamur tiram "Media menggunakan serbuk gergaji, dedak dan pupuk SP36, kapur. Media di sterisisasi selama 10 jam diatas api yg bertekanan dan di permentasi untuk menjegah jamur liar tumbuh.
"Setelah dimasukan bibit didiamkan kurang lebih satu setengah bulan hingga panen jamur tiramnya,"ujar dia.
Salah satu peserta dari desa Banyu Hirang Milawati Dewi menyampaikan menurutnya, Dia sangat beruntung ikut pelatihan ini, karena bukan hanya teori yg disampaikan tetapi juga langsung praktek mengenai langkah-langkah secara detail tentang Budidaya Jamur Tiram.
"Prospek bagus untuk para petani karena permintaan pasar tinggi tetapi tidak banyak orang membudidayakan jamur tiram ini,"ucap dia.
Hadir dalam kegiatan Kepala UPTD Penyuluhan M. Nudin, Mantri Tani Enny Risanthi, penyuluh pertanian lainnya.(IP. Kab. Banjar/ Brigade Gambut/ Hairudin)