Martapura, InfoPublik - Dinsos P3AP2KB bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar berkoordinasi lakukan kunjungan rumah terhadap Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) Lanjut Usia dan Disabilitas Mental, di Desa Tambak Baru Ulu, Kecamatan Martapura Timur pada hari Selasa (24/5/2022).
Kegiatan yang dipimpin Kepala Bidang Rehabilitasi, Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos P3AP2KB Kabupaten Banjar H. Aswadi bersama perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar, dr. Tati dan Relawan.
Kunjungan ini selain dalam rangka tindak lanjut laporan Relawan dan hasil koordinasi antara Dinas Kesehatan dengan Dinsos P3AP2KB, juga bertujuan untuk melakukan asesmen kebutuhan dan pengenalan PPKS serta menyalurkan bantuan kedaruratan berupa kebutuhan dasar (paket sembako) bagi Lanjut Usia atas nama Nurkamilah (P. 72 Tahun) berserta anak yang bersangkutan seorang Penyandang Disabilitas Mental atas nama Ulyati (P. 37 Tahun).
Kunjungan ini juga merupakan wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Banjar terhadap PPKS Lanjut Usia dan Penyandang Disabilitas yang ada di Kabupaten Banjar.
Adapun hasil kunjungan yang telah dilakukan adalah bahwa Dinsos P3AP2KB, DINKES dan Relawan dapat memberikan/mengupayakan bantuan terbaik Bagi Lanjut Usia dan Disabilitas dimaksud dalam rangka meningkatkan kesejahteraan PPKS. (IP Kab. Banjar/Rahman/Brigade dinsosp3ap2kb)