Enam Desa di Kecamatan Gambut Salurkan BLT DD Tahap II

Gambut, InfoPublik - Enam Desa di Kecamatan Gambut salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap II, pada penyaluran tersebut langsung dipantau Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Banjar H Sayhrialluddin.


Adapun penyaluran BLT DD tersebut yaitu Desa Malintang 107 Keluarga Penerima Menfaat (KPM), Desa Malintang Baru 73 KPM, desa  Tambak Sirang Darat 86 KPM, desa Keladan Baru 77 KPM, desa Tambak Sirang Laut 70 KPM dan Tambak Sirang Baru 75 KPM, jumlah dua desa 488 KPM. Kegiatan berlangsung di desa masing-masing, Rabu (18/5/2022).


Pada kegiatan ini pihak Kecamatan dibagi tiga Tim, yakni Tim I Camat Gambut Ahmad Fauzan dan Pendamping Desa Iswara Wahyuni ke desa Malintang dan Malintang Baru, Tim II Sekretaris Camat Gambut H. Zakaria dan Pendamping Desa M. Nazman ke desa Tambak Sirang Darat dan desa Keladan Baru dan Tim III Kasi Pemerintahan Syahrani dan Pendamping Desa Teknik Insfatruktur (PDTI) Riva Fahriah ke desa Tambak Sirang Laut dan desa Tambak Sirang Baru.


Dan dari desa Pembakal, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan petugas desa dari Perangkat,  BPD serta RT.


Menurut Iswara Wahyuni Masing-masing Keluarga Penerima Manfaat atau KPM menerima sebesar Rp 600 ribu untuk bulan April dan Mei 2022.


Khusus kegiatan desa Malintang Baru diawali dengan sosialisasi dan edukasi Pencegahan Covid-19 yang disampaikan oleh Camat Gambut Ahmad Fauzan didampingi Kapolsek Gambut, Danramil 08-1006 Gambut, Kapuskesmas, PD dan PLD serta Pembakal.


Disampaikan dan diminta tetap melaksanakan prokes dan vaksinasi sebagai salah satu syarat penerima BLT, Fauzan berpesan kepada KPM agar menggunakan dana BLT DD yang diterima oleh warga yang berhak agar digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok  masyarakat penerima sehingga dapat meringankan beban hidup masyarakat tidak mampu atau terdampak Covid-19.


Walaupun tren penyebaran Covid-19 sudah menurun jauh namun, kami tetap meminta dan mengingatkan  kepada masyarakat Gambut secara umum untuk bervaksin bagi yang belum dan tetap menerapkan dan menjalankan protokol kesehatan secara ketat.


Juga disampaikan Ahmad Fauzan "Data KPM BLT DD dinamis jika tidak sesuai dengan kriteria dan jika ada yg meninggal agar segera di musdeskan.


Nurdin salah satu keluarga penerima manfaat (KPM) BLT DD Desa Malintang Baru mengaku sangat terbantu dengan adanya dana bantuan tersebut, sebagian besar dana yg diterimanya digunakan untuk keperluan sehari-hari karena dia hanya seorang buruh harian yg tidak mempunyai penghasilan tetap. (IP Kab. Banjar/ Brigade Gambut/ Hairudin).


Komentar