Dinas PMD Banjar Gelar Peningkatan Kapasitas Kinerja Perangkat Desa di Kecamatan Karang Intan
Martapura, InfoPublik - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Banjar melaksanakan acara Peningkatan Kapasitas dan Kinerja Perangkat Desa bagi Kasi Pemerintahan dan Kasi Kesejahteraan dan Pelayanan di Kecamatan Karang Intan, Kamis (24/3/2022).
Materi yang disampaikan yaitu Tugas dan Fungsi Kasi Pemerintahan dan Kasi Kesejahteraan dan Pelayanan serta kewajiban terkait dengan buku administrasi Desa yang wajib dilaksanakan oleh peserta.
Kepala Bidang Pemerintahan Desa Muhammad Hafiz Anshari mengatakan, Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah desa dan aparat-aparat desa dalam proses penyelenggaraan pemerintah Desa dan pelaksanaan pembangunan Desa.
Agar sasaran pembangunan lebih terarah, pengelolaan dana desa yang saat ini menjadi tanggung jawab desa akan berdampak positif terhadap pembangunan desa.
‘’Dengan adanya pelatihan ini dapat meningkatkan kinerja Aparatur Desa, mengingat pentingnya Kegiatan ini untuk menunjang penyelenggaraan Pemerintahan di Desa,"ungkap dia. (IP Kab. Banjar/Brigade DPMD/Rizkon)