Pemerintah Kecamatan Karang Intan Hadiri Syukuran Pembukaan Dapur SPPG di Desa Mandikapau Timur
KARANG INTAN Infopublik-
Pemerintah Kecamatan Karang Intan menghadiri Undangan Syukuran Pembukaan Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang bertempat di Desa Mandikapau Timur Kecamatan Karang Intan, pada Jum’at (30/1/2026).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Karang Intan, Mahrur Ruyani, beserta unsur pemerintah desa, tokoh masyarakat, dan undangan terkait lainnya.
Syukuran pembukaan Dapur SPPG ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur sekaligus komitmen bersama dalam mendukung peningkatan pelayanan pemenuhan gizi masyarakat, khususnya bagi anak-anak, ibu hamil, dan kelompok rentan di wilayah Kecamatan Karang Intan.
Dalam sambutannya, Pimpinan PP Miftahussibyan KH Syamsul Bahry Ardy menyampaikan bahwa pendirian Dapur SPPG merupakan langkah nyata dalam mendukung program peningkatan kualitas kesehatan masyarakat melalui pemenuhan gizi yang berkelanjutan.
Ia berharap keberadaan dapur ini dapat dimanfaatkan secara optimal dan dikelola dengan penuh tanggung jawab serta semangat kebersamaan.
“Dapur SPPG ini bukan hanya tempat memasak, tetapi menjadi pusat pelayanan sosial yang diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Desa Mandikapau Timur dan sekitarnya,” ungkapnya.
Sementara itu, Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Karang Intan, Mahrur Ruyani, dalam keterangannya menyampaikan apresiasi atas inisiatif dan kerja sama semua pihak yang telah mendukung terwujudnya Dapur SPPG tersebut. Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kecamatan Karang Intan sangat mendukung program-program yang bersentuhan langsung dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Kami berharap Dapur SPPG ini dapat berjalan secara berkelanjutan, tepat sasaran, serta menjadi bagian dari upaya menekan angka stunting dan meningkatkan kualitas gizi masyarakat,” tegas Mahrur Ruyani.
Lebih lanjut, ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pengelola dapur, pemerintah desa, serta masyarakat agar pelayanan yang diberikan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga yang membutuhkan.
Beberapa undangan lainnya yang hadir turut menyampaikan dukungan dan harapan agar Dapur SPPG ini menjadi contoh pelayanan sosial yang baik di Kecamatan Karang Intan.
Mereka berharap kegiatan ini dapat terus dikembangkan dan direplikasi di desa-desa lain guna memperluas manfaat bagi masyarakat.
Kegiatan syukuran berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan, ditutup dengan doa bersama serta peninjauan langsung fasilitas Dapur SPPG yang baru diresmikan. (IP Kab Banjar Brigade Karang Intan/Hernadi)
