Pemkab Banjar Salurkan Bantuan Sembako ke Desa Terdampak Banjir di Sungai Tabuk

MARTAPURA, InfoPublik - Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar bersama Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak banjir di Desa Lok Baintan, Desa Paku Alam, dan Desa Sungai Pinang Lama, Kecamatan Sungai Tabuk, Minggu (11/01/2026).

 

Penyaluran bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan respon cepat Pemerintah Kabupaten Banjar terhadap bencana banjir yang melanda beberapa wilayah akibat tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir. Banjir tersebut mengakibatkan aktivitas masyarakat terganggu serta merendam sejumlah rumah warga.

 

Bantuan sembako yang disalurkan berisi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, mie instan, dan bahan pangan lainnya. Bantuan tersebut diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari selama masa tanggap darurat.

 

Kepala Dinas PUPRP Kabupaten Banjar Hj Anna Rosida Santi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan hasil sinergi antarperangkat daerah dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana.

 

“Kami hadir untuk memastikan masyarakat mendapatkan bantuan dan dukungan dari pemerintah daerah,” ujarnya.

 

Sementara itu, Kepala Dinas PMD Banjar Hafizh Anshari mengatakan pihaknya terus berkoordinasi dengan pemerintah desa setempat agar pendistribusian bantuan berjalan lancar dan tepat sasaran. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tetap waspada terhadap kemungkinan banjir susulan serta menjaga kesehatan.

 

Pemerintah desa dari ketiga wilayah penerima bantuan menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Banjar. Bantuan sembako tersebut dinilai sangat membantu warga, khususnya mereka yang terdampak langsung oleh banjir.

 

Pemerintah Kabupaten Banjar akan terus memantau kondisi di lapangan dan siap menyalurkan bantuan lanjutan apabila situasi banjir masih berlanjut.(Tyo/Brigade PUPRP)


Komentar