Camat Karang Intan Hadiri Konsultasi Publik Rencana Kajian Lingkungan Pembangunan Jalan Gunung Pamaton–Gunung Coklat di Desa Kiram
KARANG INTAN Infopublik— Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUPR) Kabupaten Banjar melaksanakan kegiatan Konsultasi Publik serta Pelibatan Masyarakat terkait Rencana Kegiatan Kajian Lingkungan (DELH/UKL-UPL) untuk Pembangunan Jalan Penghubung Gunung Pamaton – Gunung Coklat, pada hari ini di Balai Desa Kiram Jum'at (28/11/2025).
Acara ini dihadiri oleh Camat Karang Intan H. Pusaro Riyanto, Kepala Desa Kiram Iwar, jajaran perangkat daerah, para tokoh masyarakat, serta pihak akademisi.
Kegiatan ini bertujuan memastikan proses perencanaan pembangunan berjalan transparan dan mengutamakan perlindungan lingkungan.
Dalam pemaparannya, Kabid Bina Marga PUPR Kabupaten Banjar, Robby Cahyadi, menjelaskan bahwa pembangunan jalan ini merupakan bagian dari rencana strategis pemerintah daerah untuk meningkatkan konektivitas antarwilayah dan mendukung pengembangan potensi desa wisata Kiram.
Robby memaparkan, Pembangunan jalur Gunung Pamaton–Gunung Coklat merupakan salah satu upaya membuka akses baru yang lebih efektif untuk mobilitas masyarakat, termasuk sektor pertanian, wisata, dan ekonomi lokal, Kajian lingkungan menjadi syarat utama sebelum pengerjaan fisik dimulai. Kami ingin memastikan bahwa setiap tahapan mematuhi kaidah keberlanjutan lingkungan, Masyarakat harus dilibatkan sejak awal. Pendapat, keluhan, maupun usulan dari warga akan menjadi pertimbangan dalam penyempurnaan dokumen kajian.
“Kami mengharapkan dukungan seluruh pihak, dan jika nanti pembangunan dilaksanakan, kami komitmen untuk meminimalkan potensi dampak terhadap ekologis terutama pada daerah lereng dan kawasan hutan"Kata Robby
Robby Juga menegaskan bahwa pihak PUPR tidak hanya mengejar target pembangunan, namun juga menjaga keseimbangan antara kebutuhan infrastruktur dan keberlanjutan lingkungan jangka panjang.
Camat Karang Intan H. Pusaro Riyanto memberikan apresiasi kepada Dinas PUPR yang telah membuka ruang dialog dengan masyarakat sebagai bagian penting dari perencanaan pembangunan, Kami menyambut baik pembangunan ini karena akan membawa dampak besar bagi kemajuan akses dan ekonomi masyarakat Kiram, Konsultasi publik ini menjadi momentum penting untuk memastikan bahwa pembangunan jalan tidak menimbulkan masalah baru, terutama terkait lingkungan dan lahan masyarakat.
“Saya berharap masyarakat aktif menyampaikan aspirasi, agar pembangunan ini menjadi milik bersama dan memberikan manfaat maksimal, Saya menegaskan bahwa seluruh proses harus mengikuti aturan teknis, mulai dari kajian lingkungan hingga pelaksanaan di lapangan.” kata Pusaro
Menurut Pusaro, Desa Kiram merupakan wilayah prioritas pengembangan wisata dan ekonomi, sehingga kehadiran jalan baru akan membuka potensi baru, namun harus dikawal agar tidak merusak karakter alam Kiram yang menjadi daya tarik utamanya.
Kepala Desa Kiram Iwar menyampaikan bahwa pihak desa sangat menghargai upaya pemerintah dalam merencanakan pembangunan yang melibatkan partisipasi masyarakat, Saya berharap pembangunan ini membawa kemajuan bagi warga tanpa menimbulkan dampak negatif, baik terhadap lingkungan maupun terhadap lahan milik masyarakat, dan Saya menegaskan bahwa proses pendataan lahan serta koordinasi dengan masyarakat harus dilakukan secara transparan dan adil.”
“Lingkungan di sekitar Gunung Pamaton dan Gunung Coklat memiliki nilai penting bagi kami. Kami ingin pembangunan tetap menjaga kelestariannya.
“Saya mengimbau masyarakat tetap mendukung dan mengawal rencana ini agar berjalan dengan baik sesuai harapan kita bersama.”Himbau Iwar
Warga Desa Kiram yang hadir dalam forum menyampaikan pandangan positif sekaligus beberapa harapan.
“Kami mendukung pembangunan jalan ini karena akan mempermudah akses, terutama untuk hasil kebun dan perjalanan sehari-hari,dan Kami berharap pemerintah memperhatikan dampak pada aliran air dan lingkungan sekitar gunung, dan juga Selama prosesnya jelas, terbuka, dan masyarakat dilibatkan, kami yakin hasilnya akan bermanfaat bagi seluruh warga."Ujar Warga.
Dengan terlaksananya konsultasi publik ini, diharapkan proses perencanaan pembangunan jalan Gunung Pamaton–Gunung Coklat dapat berjalan sesuai prinsip pembangunan berkelanjutan.
Kolaborasi antara Dinas PUPR, pemerintah kecamatan, pemerintah desa, serta masyarakat menjadi kunci agar pembangunan ini benar-benar memberikan manfaat luas tanpa mengorbankan keberlanjutan lingkungan Desa Kiram.
(IP Kab Banjar Brigade Karang Intan/Hernadi)
