Petualangan Air Terjun Lembah Kahung
Bagi Anda penggemar wisata petualangan maka gunung Kahung dan lembahnya adalah pilihan tepat untuk memuaskan naluri bertualang. Sebab pegunungan yang sebagian besar arealnya adalah hutan lindung ini akan memberikan tantangan tersendiri terhadap jiwa petualang anda.
Dilokasi ini akan kita lihat pemandangan asli sebuah alam tropis nan indah dengan aneka flora dan fauna yang menghuninya. Menyususri jalan setapak ditengah hutan yang teduh memberikan kedamaian tersendiri dalam diri setiap orang yang melaluinya. Air yang meluncur deras dari air terjun setinggi 25 meter dan lebar 8 meter adalah pemandangan indah di puncak petualangan itu. Sementara perjalanan menuju kesana, riak air diantara jeram yang berliku dan menakjubkan menjadi teman setia.
Perjalanan menuju air terjun yang indah itu merupakan sebuah petualangan yang mengasikkan, diawali dengan menggunakan kendaraan umum menuju Waduk Riam Kanan, bendungan terbesar di Kalimantan Selatan yang memakan waktu sekitar 40 menit dari Martapura. Perjalanan Kemudian akan dilanjutkan dengan menggunakan perahu (Kelotok), 2 jam perjalanan membelah air waduk takkan terasa, sebab selama perjalanan itu mata kita akan dimanjakan dengan deretan pegunungan Meratus nan indah biru menjulang beratapkan awan putih bersih dengan pulau-pulau kecil ditengah waduk / danau Riam Kanan.
Perjalanan dengan kelotok ini akan berakhir di Desa Belangian, desa dimana petualangan baru akan dimulai, perjalanan panjang berikutnya hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki. Sebelum sampai kelokasi air terjun , ada empat tempat peristirahatan yang disebut Selter. Selter pertama akan ditemui sekitar 40 menit berjalan kaki dari desa Belangian, sedang Selter kedua dan ketiga akan kita temui sekitar 2 jam dari selter pertama yang sering juga disebut dengan istilah selter kembar karena posisi bangunannya berdampingan. Perjalanan penuh tantangan namun mengasikkan akan kita dapatkan ketika berangkat dari Selter kedua dan ketiga menuju selter keempat. Berjalan kaki menyusuri padang ilalang yang luas berpagar pegunungan yang hijau. Sinar mentari pagi setia menemani menyaksikan pemandangan menakjubkan di sekitar.
Memasuki lembah gunung Kahung yang berciri khas hutan tropis dengan pohon-pohon besar yang menjulang tinggi. Petualangan mendebarkan adalah ketika kita harus meniti jurang-jurang terjal dan batuan besar menyeberang anak sungai yang berair sejuk lagi jernih. Untuk mencapai air terjun Gunung Kahung yang merupakan puncak perjalanan ini kita harus menyusuri hutan dari Selter kedua dan ketiga selama 3 jam perjalanan menuju selter kempat, kemudian dari selter keempat masih kita tempuh 1 jam perjalanan untuk mencapai posisi air terjun. Walaupun perjalanan ini penuh tantangan dan melelahkan namun ketika sudah berada dekat air terjun yang terasa sejuk dan pemandangan yang indah menakjubkan yang membuat kita terkesima dan teringat pada sang pencipta, maka perasaan lelah itu hilang seketika.