Bappedalitbang Banjar Gelar Forum Lintas Perangkat Daerah Penyusunan RPJPD 2025-2029

MARTAPURA, InfoPublik - Dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Banjar Tahun 2025-2029.


Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian, dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Banjar menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah yang dimulai dari 6 - 8 Mei 2025, di Aula Baiman dan Bauntung Bappedalitbang Banjar.


Forum ini merupakan bagian dari amanat yang diatur dalam Permendagri Nomor 86 Tahun 2017 serta Inmendagri Nomor 2 Tahun 2025, yang bertujuan untuk menajamkan aktivitas dan program prioritas daerah.


Kepala Bidang Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi (PPE), Mujahid menyampaikan pentingnya forum ini dalam memperkuat program-program prioritas yang dijanjikan oleh Kepala Daerah saat kampanye.



“Melalui Forum Lintas Daerah ini, kita akan mendetailkan dukungan terhadap program-program prioritas yang menjadi janji kepala daerah. Ini sangat penting karena janji tersebut sudah dilegalisasi dalam dokumen resmi yang disampaikan kepada KPU sebagai syarat pencalonan,” ujar Mujahid.


Lebih lanjut, Mujahid menekankan bahwa forum ini akan membahas bagaimana perangkat daerah dapat mendukung dan merealisasikan program prioritas tersebut. Dengan adanya sinergi yang lebih erat dengan instansi vertikal yang ada di Kabupaten Banjar untuk mendukung pencapaian tujuan pembangunan daerah.


Dalam proses penyusunan RPJMD ini, Bappedalitbang Kabupaten Banjar telah memetakan SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) yang terlibat sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing. Program prioritas yang akan dijalankan oleh SKPD tidak hanya berfokus pada kegiatan rutin, tetapi juga pada kegiatan yang membutuhkan inovasi dan perubahan.


“Program prioritas ini menjadi pedoman bagi SKPD dalam melaksanakan tugasnya. Dengan adanya pedoman ini, kami tidak ingin perangkat daerah hanya menjalankan kegiatan yang itu-itu saja. Ada inovasi yang diharapkan dapat menghasilkan dampak positif bagi masyarakat dan pembangunan di Kabupaten Banjar,” jelas Mujahid.



Beberapa program prioritas yang dibahas dalam forum ini antara lain Banjar Cendekia, Banjar Lestari, Banjar Tangguh, Banjar Samawa, Banjar Berkarakter, Banjar Bertata, Banjar Melayani, Banjar Bausaha, Banjar Intan Maju (Ikan, Wisata, Tani), Banjar Amanah, Banjar Sigar, Banjar Membangun, dan Smart Kampung Manis. Setiap program ini memiliki fokus dan tujuan yang jelas, dengan SKPD yang ditugaskan untuk memastikan pencapaiannya.


Salah satu peserta yang hadir dalam forum ini, yang merupakan perwakilan dari salah satu SKPD mitra, menyambut baik kegiatan ini.


“Forum ini memberikan ruang yang baik bagi kami untuk berdiskusi dan merumuskan langkah-langkah konkret dalam mendukung program prioritas daerah. Kami berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan menghasilkan sinergi yang lebih baik antar SKPD,” ungkapnya.


Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta koordinasi yang lebih baik antara perangkat daerah serta terwujudnya visi pembangunan Kabupaten Banjar. Setiap pihak yang terlibat diharapkan dapat berkontribusi maksimal dalam merealisasikan program-program prioritas yang sudah dirumuskan untuk menjawab tantangan pembangunan di masa depan.(Ione/Brigade Bappedalitbang)


Komentar