Tumbuhkan Semangat Literasi, Disdik Banjar Gelar Lomba Baca Puisi Bagi PKBM Paket B

MARTAPURA, InfoPublik - Menumbuhkan semangat literasi, kepercayaan diri dan kecintaan terhadap karya-karya puisi Indonesia, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Banjar Lomba Baca Puisi bagi peserta didik Pendidikan Kesetaraan Paket B dari berbagai Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM).

Lomba Baca Puisi dalam rangkaian peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025, yang dilaksanakan di Aula Disdik Banjar, Sabtu (26/4/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi dan bakat seni para peserta didik kesetaraan, khususnya dalam bidang sastra.

Kepala Bidang Pembinaan PAUD, PNF, dan Kesetaraan, Arliza Mayasari mewakili Kepala Disdik Kabupaten Banjar, menyampaikan bahwa lomba baca puisi ini menjadi wadah penting bagi peserta didik kesetaraan untuk berekspresi dan menunjukkan bahwa semangat belajar tak mengenal usia dan latar belakang.

“Hardiknas bukan hanya milik sekolah formal, tapi milik semua yang berjuang dalam dunia pendidikan, termasuk peserta didik kesetaraan. Lewat lomba baca puisi ini, kita ingin memberikan ruang bagi mereka untuk berkreasi dan menyalurkan bakatnya. Semoga kegiatan ini menjadi pemacu semangat untuk terus belajar dan berkarya,” ujarnya.

Peserta lomba membawakan puisi-puisi bertema pendidikan, perjuangan, dan semangat kebangsaan dengan penuh penghayatan dan semangat. Penilaian dilakukan berdasarkan intonasi, ekspresi, artikulasi, serta pemahaman terhadap isi puisi.

Lomba berlangsung meriah dan penuh antusiasme. Para juara mendapatkan piagam penghargaan dan bingkisan dari panitia sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan penampilan terbaik mereka.

Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar berkomitmen untuk terus memberikan ruang dan dukungan bagi pendidikan nonformal dan kesetaraan agar semakin berdaya dan setara dengan pendidikan formal dalam memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.


Komentar