Ditinggal Sendirian, Balita di Pesayangan Utara Terkunci di Dalam Mobil

MARTAPURA, InfoPublik - Balita berumur 2 tahun terkunci di dalam mobil di kawasan Jalan Makam Kelurahan Pesayangan Utara Kecamatan Martapura, Rabu (23/4/2025) siang.

Dia terkunci secara otomatis saat orangtuanya keluar dari mobil untuk mengambil barang di rumah. Sementara, kunci masih berada di dalam mobil kemudian kunci dimainkan anaknya tersebut dan terkunci.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Penyelamatan dan Sapras, M Kasyaf R mengatakan, saat kejadian orangtua anak itu keluar dan membiarkan anaknya bermain dalam mobil. Namun ternyata kunci mobil masih di dalam dan dimainkan anaknya dan terkuncilah mobil tersebut.

Dalam keadaan panik, Bapak balita itu segera menghubungi Nomor Telepon Dinas Damkar Kab Banjar untuk meminta bantuan.

Menggunakan peralatan khusus rescue, dan alat pendukung lain, tim berhasil membuka pintu mobil dari bagian panel central lock tanpa merusak kendaraan. 

Dalam waktu 7 menit, pintu mobil berhasil dibuka dan balita yang diketahui bernama Ali itu berhasil diselamatkan. 

"Balita dapat diselamatkan, dalam keadaan mengeluarkan keringat karena kepanasan dalam mobil tersebut," kata Kasyaf
(BRIGADE/DPKP/PELETON1/SAY17)


Komentar