Disdik Banjar Gelar Festival dan Lomba Seni Sastra Siswa Nasional 2025

MARTAPURA, InfoPublik - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Banjar melalui Bidang Pembinaan Sekolah Dasar menggelar kegiatan Festival dan Lomba Seni Sastra Siswa Nasional (FLS3N) Tahun 2025, Rabu (23/4/2025). 

Kepala Disdik Banjar Liana Penny yang membuka acara meminta peserta untuk terus mengembangkan potensi diri melalui seni.

"Melalui FLS3N ini, kami berharap akan lahir bibit-bibit unggul yang mampu membawa nama baik Kabupaten Banjar hingga ke tingkat nasional. Jadikan ini bukan sekadar lomba, tapi juga sebagai pengalaman berharga dalam perjalanan belajar kalian,” ungkap Liana.

Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar, Darmina Budiyanti menyampaikan FLS3N merupakan salah satu bentuk implementasi kurikulum merdeka yang menekankan penguatan karakter dan kreativitas peserta didik. 

“Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang kompetisi, namun juga sebagai wadah pembentukan generasi yang berbudaya, berkarakter, dan cinta seni,” ujar Darmina.

Kegiatan ini diikuti 20 Kecamatan se-Kabupaten Banjar masing-masing mengirimkan peserta yang telah diseleksi di tingkat kecamatan. Nantinya pemenang akan mewakili Kabupaten Banjar di tingkat provinsi dan nasional.


Komentar