Tingkatkan Efektivitas Ketahanan Pangan, Kaka Mapan Dicanangkan di Beruntung Baru
BERUNTUNG BARU, InfoPublik - Dalam rangka meningkatkan efektivitas ketahanan pangan, Dinas Ketahanan Pangan Dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Banjar melaksanakan Pencanangan Kampung Mandiri Pangan ''KAKA MAPAN'' di desa Kampung Baru, Kecamatan Beruntung Baru, Selasa (10/12/2024)
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala DKPP Banjar Sipliansyah Hartani, Camat Beruntung Baru, Kapolsek, DANPOS, 12 Pambakal Desa yang ada di kecamatan beruntung baru, BPP Kecamatan, Ketua Kelompok Tani, Tokoh agama, serta petani milenial.
Kegiatan ini bertujuan tersedianya kecukupan pangan, baik dalam bentuk produksi domestik, impor, atau cadangan pangan. Serta kemampuan individu atau rumah tangga untuk memperoleh pangan, baik dari hasil pertanian lokal atau melalui pasar, dengan harga yang wajar.
Kepala Dinas Ketahana Pangan dan Perikanan Sipliansyah Hartani menegaskan pentingnya kondisi dimana suatu masyarakat, atau individu memiliki akses yang cukup, aman, bergizi, dan terjangkau terhadap pangan yang dibutuhkan untuk hidup sehat dan aktif.
“Ketahanan pangan tidak hanya mencakup aspek ketersediaan pangan, tetapi juga akses pemanfaatan, dan stabilitas pangan dalam jangka Panjang,” ucapnya.
Camat Beruntung Baru Wahidin Noor menegaskan pentingnya pemanfaatan dana ketahanan pangan yang berkelanjutan dengan memperhatikan kondisi tempat dengan kecocokan usaha, agar ketahanan pangan ini bisa berkembang dan maju menjadi lebih baik.
Pambakal Desa Kampung Baru mengutarakan ketahanan pangan yang sudah dikerjakan yaitu ada usaha ayam petelur dan budidaya ikan patin.
“Kedepannya akan melaksanakan setiap rumah mempunyai minimal 10 tanaman hortikultura berupa cabai, terong, tomat, yang mana apabila satu desa melakukan maka akan menjadi hasil yang baik. (Brigade Ahmad Rizal)