Jempol Pelanduk Layani Warga Desa Angkipih Kecamatan Parasaman

Martapura, InfoPublik – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Banjar melakukan pelayanan Administrasi Kependudukan untuk warga Desa Angkipih Kecamatan Paramasan, Rabu (6/3/2024).

 

Kegiatan Jempol Pelanduk kali ini dilaksanakan selama dua hari dari 6-7 Februari 2024 di Desa Belimbing Baru disebabkan karena keterbatasan jaringan internet di Desa Angkipih, selain itu jarak antara Desa Belimbing Baru dan Desa Angkipih yang tidak terlalu jauh juga menjadi pertimbangan pemilihan lokasi kegiatan Jempol Pelanduk kali ini dilaksanakan di Desa Belimbing Baru sehingga warga Desa Angkipih dapat dengan mudah mendatangi lokasi pelayanan.

 


Pada kegiatan Jempol Pelanduk juga ikut hadir Ombudsman RI Perwakilan Kalimantan Selatan sebanyak lima orang serta Camat Paramasan dan Aparat Kecamatan Paramasan. Perwakilan Ombudsman RI Kalimantan Selatan sangat mengapresiasi kegiatan Jempol Pelanduk yang dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Banjar.

 

“Ini merupakan salah satu bentuk nyata Pelayanan Publik yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Banjar dalam hal ini layanan jemput bola yang dilakukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Harapannya kami dari perwakilan Ombusman RI berharap kegiatan ini terus ditingkatkan dan layanan ini bisa dijadikan contoh bagi SKPD lain misalnya Dinas Sosial, Dinas Pendidikan untuk memberikan Pelayanan Publik secara nyata di Desa Angkipih ini yang merupakan Desa yang lumayan jauh dari Perkotaan di Kabupaten Banjar” ucap Sopian Hadi.

 

Camat Paramasan Muhammad Farid mengucapkan Terima kasih kepada Disdukcapil yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan pelayanan Administrasi Kependudukan bagi warga Desa Angkipih.

 

“Ulun (saya-red) jelaskan juga Angkipih salah satu Desa yang jauh dari pusat kota Kabupaten Banjar. Kami berharap pelayanan ini terus dilanjutkan karena desa - desa kami termasuk desa terpencil tidak ada BTS atau Internet jadi semangat untuk teman teman di Disdukcapil agar terus memberikan Pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkapnya.

 

Ketua RT 01 Desa Angkipih Anang Padillah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Tim Jempol Pelanduk yang bertugas untuk melayani warga Desa Angkipih.

 


“ Kami banyak banyak berterimakasih lawan buhan buhan pian (kamu-kamu) yang bertugas untuk melayani masyarakat. Petugas Disdukcapil yang sudi naik ke desa desa kami di pelosok walaupun jarak kami jauh. Terimakasih atas bantuan bubuhan Pian.” ucap Anang.

 

Kegiatan Jemput Bola Administrasi Kependudukan (Jempol Pelanduk) sangat membantu warga yang jauh dari titik layanan Adminduk dalam pembuatan dokumen adminduk. Jempol Pelanduk akan terus dilaksanakan dengan target lokasi kegiatan yang telah ditentukan melalui data cakupan kepemilikan dokumen kependudukan yang dikeluarkan oleh Direktorat Jendral Dukcapil Kemendagri RI sehingga kegiatan ini dapat lebih terarah dan efektif dalam meningkatkan kepemilikan dokumen kependudukan. (IP Kab. Banjar/Brigade Disdukcapil)


Komentar