BPJS Kesehatan Siap Layani ke Wilayah Lain di Kecamatan Gambut

Gambut, InfoPublik - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Banjarmasin laksanakan pelayanan administrasi kepesertaan BPJS Kesehatan kepada masyarakat di halaman Kantor Kecamatan Gambut, Jum'at (16/2/2024).

Pada kesempatan ini hadir melaksanakan pelayanan Supervisor BPJS Kesehatan Banjarmasin Toiman dan Penanggungjawab kegiatan Yahya.

Disampaikan Toiman bahwa BPJS Kesehatan Banjarmasin siap dan sanggup melaksanakan pelayanan ditempat lain di Kecamatan Gambut bila diminta.

Tentu dengan  koordinasi dan penjadwalan terlebih dahulu. Hal Ini disampaikan kepada pihak kecamatan Gambut melalui Kasi Kesejahteraan Sosial Erma Maulida.

Toiman juga berharap untuk lebih diinformasikan lagi masyarakat di Gambut.

Penanggungjawab kegiatan Yahya menyampaikan bahwa kegiatan ini akan rutin dilaksanakan setiap Jum'at ditempat yang sama dan ini merupakan pelaksanaan kedua.

Kegiatan ini untuk mendekatkan layanan kami pada masyarakat Kecamatan Gambut.

"Sedangkan pelayanan yang dilaksanakan adalah pendaftaran peserta baru (PPU-PN) dan peserta PBPU (mandiri), penambahan anggota peserta, pengurangan anggota keluarga, perubahan atau perbaikan data. Juga dilaksanakan aktivitas kepesertaan, register ulang, register aplikasi mobile, penyampaian informasi dan pengaduan peserta JKN-KIS," jelas Yahya.

Sebelumnya kegiatan ini telah disampaikan melalui RT-RT, grup WhatsApp, desa/ kelurahan di Kecamatan Gambut. Untuk hari ini pelayanan tercatat sebanyak 13 orang terdiri 2 orang Pekerja Penerima Upah (PPU) dari perkantoran, 1 Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) mandiri berbayar, 10 Penerima Bantuan Iuran (PBI) gratis.

Hadir juga TKSK Kelurahan Gambut Maria Ulfah, pihak Kelurahan, Tenaga Sosial lainnya Sahrani dan beberapa RT. (IP. Kab. Banjar/ Brigade Gambut/ Hairudin).


Komentar