Pemasyarakatan Minat dan Kebiasaan Membaca Melalui Story Telling

Martapura, InfoPublik - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Banjar melalui Bidang Perpustakaan melaksanakan agenda rutin yang sangat dinanti oleh pemustaka cilik, kegiatan itu adalah “Pemasyarakatan Minat dan Kebiasaan Membaca Melalui Kegiatan Story Telling” bertempat di halaman Kantor Dispersip Banjar, Rabu (10/5/2023).

 

Kegiatan Story Teling diisi narasumber Bunda Novi dari Kampung Dongeng Martapura, dengan tujuan kegiatan ini adalah untuk memupuk kebiasaan membaca kepada anak-anak usia dini karena kebiasaan membaca sangat bermanfaat jika diterapkan pada usia tersebut.

 

Sebanyak 48 siswa-siswi dan 5 guru pendamping dari TK Pedesaan kecamatan Mataraman dan TK Assalaman sebanyak 95 orang dan 9 guru pendamping.

 

Kadispersip Banjar melalui Kabid Perpustakaan, Hj. Noor Aida berharap kepada para sekolah di Kab. Banjar untuk menjadikan kunjungan ke perpustakaan menjadi suatu agenda rutin dari kegiatan sekolah agar kegiatan pembelajaran menjadi lebih interaktif dan menyenangkan.

 

“Kegiatan Pemasyarakatan Minat dan Kebiasaan Membaca Melalui Kegiatan Story Telling ini diharapkan mampu menumbuhkan minat baca kepada masyarakat yang berusia dini karena semakin tinggi minat baca maka akan semakin tinggi pula ilmu pengetahuan dan minat literasi masyarakat,” tutup Noor Aida. (IP Kab.Banjar/Brigade Dispersip/Zulfy). 


Komentar