Pemilihan Pembakal di Kertak Hanyar, FKUB Diharap Berperan Meredam Isu Agama

Kertak Hanyar, InfoPublik - Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kecamatan Kertak Hanyar, Kamis (13/10/2022) melaksanakan rapat koordinasi dan konsolidasi tokoh agama dan masyarakat Desa Pasar Kamis yang akan melaksanakan pesta demokrasi pemilihan pambakal pada bulan November 2022.

Karena kerukunan umat beragama menjadi jaminan pemilihan pambakal yang kondusif.

Kegiatan rapat ini selain dihadiri oleh tokoh agama dan masyarakat juga dihadiri calon pambakal, Panitia Pemilihan Pambakal, Badan Permusyawaratan Desa serta perwakilan dari Polsek dan Kecamatan Kertak Hanyar.

Iptu Khairulllah dari Polsek Kertak Hanyar menyampaikan bahwa peran tokoh agama sangat strategis dalam mendinginkan suasana karena isu agama sangat mudah ditarik untuk kepentingan  yang menguntungkan calon tertentu sehingga dapat menimbulkan ketegangan sosial dan konflik.

"Sehingga agenda rapat ini menjadi penting sebagai upaya cipta kondisi pemilihan pambakal yang aman, nyaman, damai juga demokratis," ungkap dia. (IP Kab. Banjar/Brigade Kertak Hanyar/hagni)


Komentar