Ada Tradisi Banjar Menghantar Piduduk Dalam Kegiatan Kurban
Martapura, InfoPublik - Menyisipi adat dalam pelaksanaan kurban pada Peringatan Hari Raya Iduladha menjadikan hal lumrah di tengah masyarakat.
Adapun istilah “Piduduk” merupakan adat tradisi masyarakat Banjar dari jaman dahulu hingga sekarang masih dilakukan, khususnya di wilayah kecamatan Gambut Kabupaten Banjar.
Hal ini dilakukan masyarakat Handil II Pasar Sabtu Desa Tambak Sirang Darat Kecamatan Gambut, melalui Persatuan Kurban Mesjid Almisbahulmunir, Minggu (10/7/2022).
Adapun rangkaiannya melakukan serah terima uang kurban dari anggota 182 orang ke bendahara sekaligus yang membeli dan mangakadkan pembelian pada pemilik sapi.
Selanjutnya anggota 28 penyerahan binatang kurban untuk disembelih kepada penyembelih kurban, dilaksanakan pada malam sebelumnya di Mesjid Almisbahulmunir.
Juga diserahkan pipuduk, mahar atau alat pembayar oleh yang berkurban sebanyak 28 piduduk, piduduk merupakan tradisi masyarakat sebelum acara kurban yang isinya berupa kelapa, gula merah dan beras.
Diyakini, dengan dibuatkannya piduduk, acara yang sedang digelar bakal berjalan lancar. Piduduk dibuat sebelum acara penyembelihan dimulai
Sebelum penyembelihan dilaksanakan maka digelar terlebih dahulu selamatan dengan sajian nasi ketan. Dan kemudian pemotongan hewan kurban. (IP Kab. Banjar/ Brigade Gambut/Hairudin).