Ikuti Lomba Desa Tingkat Kalsel, Desa Awang Bangkal Lakukan Berbagai Persiapan

Martapura, InfoPublik - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Banjar H. Syahrialludin didampingi Kepala Desa Awang Bangkal Barat Pajrul Ripani melakukan monitoring persiapan Lomba Desa Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2022, Rabu (22/6/2022).


Kedatangan Kepala Dinas PMD itu tak lain untuk melihat sejauh mana kesiapan Desa Awang Bangkal Barat yang mewakili Kabupaten Banjar di ajang Lomba Desa Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2022.


Dalam kesempatan ini, Kepala Dinas PMD H. Syahrialludin langsung turun ke lapangan untuk mengecek kesiapan Desa Awang Bangkal Barat dalam persiapan Lomba Desa Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2022.


“Sengaja saya langsung turun kelapangan untuk melihat kesiapan Desa Awang Bangkal Barat mempersiapkan Lomba Desa Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan,"ujar Syahrialludin


Lebih lanjut Syahrialludin berharap kepada semua tim yang terlibat baik itu dari tim Kabupaten, Kecamatan yang memiliki Tugas dalam memberikan pembinaan agar benar-benar serius dalam menjalankannya.


Selanjutnya Kepala Dinas PMD didampingi Kepala Desa Awang Bangkal Barat mengecek Langsung ke BUMDesa, Pos Kamling, dan  Kebun PKK Desa Awang Bangka Barat, (IP Kab. Banjar/Brigade DPMD/Rizkon)


Komentar