Distan Banjar Gelar Pelatihan Start Up BP di Beruntung Baru
BANJAR, InfoPublik – Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Banjar melalui Bidang Penyuluhan Pertanian melaksanakan pelatihan start up bagi Brigade Pangan (BP) di Aula BPP Beruntung Baru, Senin (3/11/2025).
Acara yang disambut antusias sebanyak 26 petani anggota Brigade Pangan mengikuti kegiatan pelatihan intensif selama tiga hari dari 3 - 5 November 2025, yang bertujuan memperkuat kapasitas dan strategi pangan. Acara ini dibuka pada hari pertama dengan kehadiran narasumber dari KJF Distan Nuruddin, didampingi staf penyuluhan dan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Beruntung Baru.
Pelatihan ini diikuti puluhan anggota Brigade Pangan yang merupakan petani dari berbagai desa. Mereka diberikan pembekalan seputar pengelolaan manajemen produksi seperti alat mesin pertanian (Alsintan). Dengan materi ini, diharapkan lahir inovasi dapat meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Banjar.
Nuruddin menyampaikan melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan ilmu dan kapasitas bagi penerima manfaat program YESS sebagai Brigade Pangan dalam menerapkan prinsip-prinsip manajemen untuk mengelola dan mengembangkan usaha berbasis komoditas padi.
"Kami berharap BP dapat meningkatkan kemampuan dalam mengembangkan kerjasama dan kemitraan usaha," ujar Nuruddin. (Brigade Distan Syaripuddin)
