DPMD Banjar Gelar Rapat Persiapan Launching Pilot Project Posyandu 6 SPM

Jumat (25/4/2025) Dinas PMD sebagai Sekretariat Tim Pembina Posyandu Kabupaten Banjar melaksanakan Rapat Persiapan Launching Pilot Project Posyandu 6 (enam) Standar Pelayanan bertempat di Aula Dinas PMD.
Dipimpin langsung oleh Kadis PMD Syahrialludin, dihadiri oleh Tim Pembina Posyandu Kabupaten Banjar, Perwakilan Camat Astambul dan Perwakilan Camat Beruntung Baru serta Pambakal Desa Pasar Jati dan Pambakal Desa Jambu Burung.
Rapat ini bertujuan untuk mengkoordinasikan persiapan Launching Desa Pilot Project Posyandu 6 (enam) SPM di Kabupaten Banjar yaitu Desa Pasar Jati Kecamatan Astambul dan Desa Jambu Burung Kecamatan Beruntung Baru. Disamping itu juga koordinasi terkait kegiatan Pelayanan Posyandu 6 (enam) SPM yang sudah berjalan di Desa tersebut. Launching Desa Pilot Project Posyandu 6 (enam) SPM ini direncanakan pada bulan Mei 2025.
Syahrialludin menyampaikan harapan agar TP. Posyandu Kabupaten, TP.Posyandu Kecamatan, Desa Pasar Jati dan Desa Jambu Burung dapat saling kerjasama untuk mensukseskan Launching Desa Pilot Project Posyandu 6 (enam) SPM di Kab. Banjar,ujarnya.
Hadir juga Kabid PKMSD Farida Ariyati, Kasi PKMSD dan BMD Rully serta Staf PKMSD Dinas PMD.
BrigadeDPMD/AnnaM


Komentar