Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Kecamatan Tatah Makmur Gelar Rakor Rembuk Stunting

TATAH MAKMUR, InfoPublik - Kecamatan Tatah Makmur menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Rembuk Stunting Tingkat Kecamatan Tatah Makmur, di Aula PNPM, Kamis (10/4/2025).

Acara dibuka oleh Camat Tatah Makmur, Wahyudi Rahmat dan dihadiri oleh unsur forkopimcam, instansi vertikal, ketua TP PKK dan para pambakal se-kecamatan Tatah Makmur.

Wahyudi Rahmat menyampaikan bahwa Rakor Rembuk stunting bertujuan untuk membahas dan mengatasi masalah stunting di  kecamatan Tatah Makmur.

"Dengan kehadiran para peserta rembuk diharapkan dapat menghasilkan jalan keluar yang disepakati bersama dalam mengatasi masalah stunting di Tatah Makmur," ujar Wahyudi.

Sementara narasumber Kabid Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat dari Bappedalitbang Banjar Fara Hayani,  mengungkapkan bahwa Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi, sehingga anak tidak dapat mencapai tinggi badan yang seharusnya.

"Tujuan rembuk stunting kecamatan 2025 adalah meningkatkan kesadaran masyarakat tentang stunting, mengidentifikasi anak-anak yang berisiko stunting, menyusun rencana aksi untuk mencegah dan mengatasi stunting, meningkatkan koordinasi antar pihak terkait dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan gizi bagi anak-anak," terang Fara.

Dengan melakukan rembuk stunting kecamatan Tatah Makmur tahun 2025, diharapkan dapat menurunkan angka stunting di kecamatan Tatah Makmur dan meningkatkan kualitas hidup anak-anak.


Komentar