Empat desa di Kecamatan Gambut Salurkan BLT DD

Gambut, InfoPublik - Sebanyak 297 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari empat desa di Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk bulan Juni, di Kantor Desa masing-masing, Kamis (9/6/2022).

 

Adapun Desa yang melaksanakan adalah desa Guntung Papuyu 81 KPM, desa Tambak Sirang Laut 70 KPM, desa Tambak Sirang Baru 73 KPM dan desa Malintang Baru 73 KPM.

 

Pendamping Desa Iswara Wahyuni menyampaikan dengan disalurkannya BLT DD bulan Juni hari ini, maka sudah lima desa yang melaksanakan penyaluran BLT DD untuk bulan Juni. Sebelumnya telah menyalurakan desa Makmur. Juga Iswara

 

Iswara juga berharap BLT DD ini masih bisa disalurkan pada waktu-waktu selanjutnya. Dan juga disampaikan bahwa dana yang digunakan sebesar 40 %. dari anggaran desa. Masing-masing KPM menerima sebesar Rp 300 ribu.

 

Sementara, Pembakal H. Juni Hasyim menyampaikan agar tetap melaksanakan prokes dan tanda vaksinasi Covid-19 sebagai salah satu syarat penerima BLT. Dan berpesan gunakan dana bantuan dengan baik-baiknya.

 

Karyawati KPM dari desa Guntung Papuyu merasa terbantu dengan bantuan BLT DD dan rencana akan dibelikan keperluan dapar di rumah.

 

Sedangkan Umi Kasum salah satu KPM dari desa Tambak Sirang Baru mengucapkan sangat senang dan merasa terbantu dengan penyaluran BLT DD hari ini.

 

Pada kegiatan ini Panitia pelaksana berharap "Dalam pengambilan BLT masyarakat tertib serta selalu mematuhi prokes yaitu memakai masker dan menghindari kerumunan saat melakukan pengambilan bantuan.

 

Hadir Sekretaris Camat Gambut H. Zakaria, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Hidayat dan Kasi Pemerintahan Syahrani, Forkopimcam, Pembakal, petugas desa dari Perangkat, BPD serta RT. (IP Kab. Banjar/ Brigade Gambut/ Hairudin).


Komentar