Seminar Hasil PKNKes Poltekkes Banjarmasin di Wilayah Kerja Dinkes Banjar

Martapura, InfoPublik - Sebagai tindak Lanjut dan Monitoring evaluasi kegiatan Praktek Kerja Nyata Kesehatan (PKNKes) Mahasiswa  Program Program Studi Teknologi Laboratorium Medis Program Sarjana Terapan tahun 2022.

Poltekkes Kemenkes Banjarmasin yang dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober s/d 12 November 2022 di Wilayah Kerja Lingkup Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar yaitu UPT. Puskesmas Martapura1, Martapura 2, Martapura Barat, Martapura Timur, Kertak Hanyar, Gambut, Sungai Tabuk 1, Sungai Tabuk 2, Sungai Tabuk 3, Karang Intan 1, dan Karang Intan 2. 

Dengan jumlah mahasiswa sebanyak 57 orang yang tersebar di Puskemas tersebut di atas. Poltekkes Kemenkes Banjarmasin mengadakan Seminar Hasil Dari PKN Kes, Selasa (22/11/2022) bertempat dI Aula 2 Poltekkes Kemenkes Banjarmasin.

Hadir dalam acara ini Para Mahasiswa PKN Kes sebanyak 57 Orang, kemudian perwakilan Puskesmas baik Kepala Puskesmas atau yang mewakili, para pembimbing, para dosen serta di hadiri juga oleh H. Akhmad Muntaha, selaku Ketua Jurusan dan Haitami selaku ketua Program studi TLM Program Sarjana Terapan. 

Dari Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar yaitu Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Yaitu dr. Widya Wiri Utami, sekaligus membuka acara dan menerima plakat dan piagam penghargaan atas kerjasama pihak Poltekkes Banjarmasin Kemenkes RI dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar. 

Dalam sambutannya dr. Widya mengatakan rasa bangga dan ucapan terima kasih atas kepercayaan dari pihak Poltekkes masih mau bekerjasama dengan Wilayah Kerja Lingkup Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar dan beliau juga mengatakan agar kerja sama ini terus bisa berlanjut.

Seminar hasil ini adalah tahapan setelah penelitian dilakukan dan pada tahap ini sudah harus selesai penulisan hasil serta pembahasan. Ini bertujuan untuk mengetahui sebatas mana capaian yang ingin di capai, apakah sudah tercapai atau memenuhi target standar hasil. 

Selain itu di Seminar hasil ini juga akan di bahas berbagai masalah dan kendala-kendala oleh para mahasiswa, sehingga juga akan di cari pemecahan masalah dan juga solusi. (IP Kab. Banjar/Brigade Dinkes)


Komentar