Bupati Banjar Resmikan Pojok Baca Kitab Mudzakaroh dan Pojok Braile Qurratul Ain

Martapura, InfoPublik – Bupati Banjar H. Khalilurrahman resmikan pojok kitab Mudzakaroh dan pojok Braile Qurratul Ain yang bertempat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Banjar, Martapura, (11/2/2021).

Turut hadir Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Yasna Khairina, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Banjar HM. Aidil Basith, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Ikhwansyah serta pejabat terkait.

Bupati Banjar H. Khalilurrahman mengatakan, dengan diresmikannya kedua pojok baca ini dapat meningkatkan minat baca masyarakat tak terkecuali untuk masyarakat disabilitas netra.

“Alhamdulillah sekarang kita sudah mempunyai pojok baca untuk penyandang disabilitas netra, mudah-mudahan dapat bermanfaat,” harapnya.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Yasna Khairina mengatakan, untuk pojok kitab disediakan kitab – kitab gundul untuk para santri yang ada di Kabupaten Banjar, dan untuk pojok baca braile disediakan buku – buku huruf braile untuk penyandang disabilitas netra.

“Mudah-mudahan kedepan kami bisa menyediakan bahan – bahan pustaka lebih banyak lagi sebagai sumber informasi bagi masyarakat,” ucapnya. (MC Kominfo Banjar/Rzq)


Komentar